Sudah lebih dari dua minggu ini, istirahat yang saya butuhkan sangatlah kurang dari seharusnya. Banyak hal yang terjadi dan masih terjadi hingga saat ini. Membutuhkan banyak konsentrasi pikiran dan kekuatan badan dalam menghadapinya. Memang sungguh tak elok bagi saya untuk mengeluhkan ini semua, tapi bukan itu yang saya mau. Saya hanya ingin berbagi sedikit informasi bahwa jagalah badan kita dan cukupilah istirahat baginya karena bila terlalu diforsir terus menerus maka suatu saat pasti akan mengalami penurunan kesehatan kita.
Banyak suplemen dan vitamin yang saya konsumsi hanya untuk menjaga kondisi badan dari sakit. Untuk sesaat mungkin bisa mengurangi kelelahan dan menjaga kondisi tetap fit, tapi sampai kapan itu bisa bertahan tidak ada yang bisa tahu.
Jangan terlalu banyak mengkonsumsi suplemen-suplemen, sebenarnya cukup banyakin air putih agar tetap terjaga kesehatan kita. Banyak suplemen bukan berarti mengurangi kelelahan, hanya menunda datangnya kelelahan saja. Pasti akan datang saatnya kelelahan itu memuncak, dan bisa menjadi sakit yang berat. Sebelum datang saat itu maka jagalah badan kita sebaik-baiknya.
No comments:
Post a Comment